Bupati Jeneponto terima kunjungan kerja Kapolda Sulsel



IBRAH |Reporter Kominfo


KOMINFONEWS| Bupati Jeneponto Iksan Iskandar sangat mengapresiasi   kunjungan kerja Kapolda Sulawesi Selatan dan rombongan di Butta Turatea.“Selamat datang pak Jenderal di Jeneponto, semoga membawa berkah bagi masyarakat Butta Turatea", 


Ini yang dikatakan Iksan Iskandar saat memberi sambutan pada acara Tata Muka dengan Kapolda Sulsel diruang pola Parrannuanta, Kamis (22/3/2019).


Acara tatap muka ini dihadiri  Wabup Jeneponto Paris Yasir, Sekretaris Daerah Jeneponto HM Syafruddin Nurdin, Kapolres Jeneponto AKBP Hery Susanto, Dandim 1425 Jeneponto Letkol ARH Sugiri, Kajari Jeneponto Ramadiyagus, Ketua Pengadilan Negeri Jeneponto Sunaryanto, Kepala Rutan Kelas IIB Jeneponto Muh Kameily, para pimpinan OPD, tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh adat, para camat dan lurah/desa, dan para personil Polres Jeneponto. 


Lanjut Iksan Iskandar mengurai secara singkat geografi Kabupaten Jeneponto yang dibagi dalam tiga zona, terdiri dari pesisir pantai, dataran rendah dan dataran tinggi atau pegunungan, kata Iksan.


Selain itu, Iksan juga mengungkapkan tentang potensi daerah yang dimiliki Jeneponto yang memiliki potensi listrik cukup besar seperti PLTU di Punagaya Kecamatan Bangkala, dan PLTB yang menghasilkan ratusan Mega Watt.


Iksan Iskandar juga menyinggung terkait pesta demokrasi dalam waktu dekat, bahwa situasi di Jeneponto  aman dan kondusif menjelang Pileg dan Pilpres yang akan dihelat pada tanggal 17 April 2019”, ungkap Iksan Iskandar.


Ditempat yang sama Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Sulsel Irjen Pol Drs. H. Hamidin berpesan kepada jajaran Polres Jeneponto untuk mengedepankan pendekatan kepada masyarakat dalam menangani permasalahan sosial masyarakat.


Menurutnya hal ini yang saya lakukan selama ini, dengan menemui tokoh-tokoh masyarakat dan tokoh agama atau tokoh manapun agar terjalin sinergitas dalam menciptakan situasi yang kondusif, ungkap Hamidin.


Laporan yang  dihimpun redaksi Kominfonews, diakhir acara tatap muka Kapolda Sulsel Irjen Pol Hamidin dengan Bupati Jeneponto Iksan Iskandar saling bertukar cinderamata.