Ayo Berinvestasi di Jeneponto

Keyword Bupati Jeneponto, Iksan Iskandar saat membuka Rapat Koordinasi Kegiatan Penyusunan Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) Kab. Jeneponto, Rabu (26/06/2019l di Ruang Tamarunang Kantor Bupati :


* Dokumen RTRW ini harus direvisi karena untuk penyesuaian dinamika pembangunan dan akselerasi kemajuan daerah.


*Jeneponto memiliki kekayaan potensi ruang dan wilayah, yang layak menjadi daya saing investasi.


*Jeneponto kini terbagi atas 4 potensi cluster wilayah, yang sebelumnya hanya terbagi atas 3 cluster, yakni kawasan pesisir, kawasan dataran rendah dan pegunungan, kini bertambah pada potensi cluster udara. Potensi udara tersebut ditandai dengan berdirinya Pembangkit Listrik Tenaga Bayu (PLTB) TOLO 1 dan proyeksi kawasan PLTB lainnya.


* Harus ada sinergi data antar stakeholder untuk akurasi pengambilan dan penetapan kebijakan pembangunan.

(*)